Tips Alami Mengusir Tikus

Berbagi Tips Alami Mengusir Tikus

Tips Alami Mengusir Tikus
malangemporium.com | Tips Alami Mengusir Tikus - Tikus adalah salah satu pengerat yang sangat mengganggu bagi semua orang, selain hewan ini menimbulkan bau yang khas juga pastinya kesan yang jorok untuk tempat kita jika terdapat tikus. Hewan tikus ini meninggalkan jejak untuk tempat yang sering disinggahinya, baik berupa kotoran maupun aneka jenis sampah bekas eratan gigi mereka. Kali ini Malang Emporium akan sedikit berbagi tips alami mengusir tikus dari rumah Anda.

Tips Alami Mengusir Tikus

Sudah banyak cara yang kita lakukan demi "mengusir tikus" ini dari sekitaran rumah kita, siapa sih yang mau kalau di tempat tinggal kita banyak diketemukan jejak jejak tikus terlebih lagi di bagian dapur. Kita biasanya membeli racun tikus, lem tikus, hingga jebakan yang sekali jepret mati. Racun tikus, biasanya efektif membunuh tikus namun seringkali kita mencari cari dimana jasad si tikus yang telah mati tadi, semakin repot bukan?. Lem tikus dan juga jebakan, apa Anda mau memegang bangkai tikus tersebut dengan tangan waktu mengambil dari jebakan?

Ini sebenarnya cara alami untuk mengusir tikus dari lingkungan khususnya rumah Anda, dimana bahan yang kita pakai berasal dari sekitaran kita dan tentunya aman bagi kita selaku manusia. Memang sih tidak bersifat membunuh, tetapi hanya mengusir tikus dari sekitaran rumah dan pastinya tips mengusir tikus secara alami ini patut dicoba. Apa sih yang kita perlukan untuk mengusir tikus dari sekitaran rumah, pastinya Anda tahu akan buah mengkudu. Ya buah yang berguna juga bagi kesehatan ternyata bisa kita manfaatkan untuk mengusir hewan pengerat ini.

Persiapkan beberapa buah mengkudu yang sudah masak, buah mengkudu tersebut kita potong-potong menjadi beberapa bagian. Setelah itu taruh potongan buah mengkudu tersebut dalam suatu wadah di tempatkan pada sudut sudut dimana seringkali tikus lewat berlalu lalang, ataupun langsung kita tempatkan pada sarang tikus. Ternyata bau dari buah mengkudu inilah yang akan membuat tikus akan kabur dan kapok untuk datang lagi. Nah silahkan mencoba tips alami mengusir tikus dengan buah mengkudu diatas dan semoga berhasil, ups ada baiknya Anda tahu apakah Anda termsuk pribadi yang kecanduan belanja? Simak ciri ciri kecanduan belanja sebagai berikut ini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kami Tunggu Komen Anda