Perubahan Kurikulum 2013

Inilah Perubahan Kurikulum 2013

malangemporium.com | Perubahan Kurikulum 2013 - Kurikulum 2013 banyak dicari saat ini dimana memang mempunyai perubahan, inilah perubahan kurikulum 2013. Seperti yang diketahui selama ini bahwa kurikulum 2013 yang diterapkan secara bertahap mulai hari Senin tanggal 15 Juli 2014 lalu mempunyai beberapa perbedaan jikalau dibandingkan dengan kurikulum yang lama. Apa saja perubahan yang mana bisa dilakukan persamaan dengan penerapan kurikulum 2013 ini? Berikut adalah paparan Malang Emporium mengenai Perubahan Kurikulum 2013

Perubahan Kurikulum 2013

Perubahan Kurikulum 2013
Hal pertama yang berubah dalam kurikulum 2013 ini adalah terkait dengan penataan sistem perbukuan. Dalam implementasi kurikulum 2013 ini penataan sistem perbukuan akan dikelola oleh Pusat Kurikulum dan Perbukuan dan substansinya diarahkan oleh tim pengarah dan pengembang kurikulum. Hal ini dimaksudkan supaya isi dari buku dapat dikendalikan dan mempunyai kualitas lebih baik.

Hal kedua yang membedakan pada Kurikulum 2013 adalah penataan Lembaga Pendidik Tenaga Kependidikan dalam penyiapan dan pengadaan guru.

Ketiga yakni penataan terhadap pola pelatihan guru yang juga berubah jika dibandingkan dengan kurikulum yang lalu, dimana pada kurikulum 2013 akan banyak pendekatan pelatihan yang harus disesuaikan untuk materi pelatihan dan juga model maupun pola pelatihan. Selain itu dalam kurikulum ini adalah saat yang tepat untuk melakukan penataan terhadap pola pelatihan guru yang termasuk didalamnua adalah jenjang karir guru dan juga pangkat.

Selanjutnya adalah pengintegrasian kurikuler, kokurikuler dan ekstrakurikuler serta penguatan peran guru BK untuk memperkuat budaya sekolah.

Perbedaan lainnya adalah terkait dengan memperkuat NKRI melalui ekstrakurikuler kepramukaan untuk menambah porsi tambahan pendidikan karakter, baik nilai kebangsaan, keagamaan toleransi dan lainnya.

Yang terakhir untuk perubahan kurikulum 2013 adalah memperkuat integrasi pengetahuan bahasa budaya. Dimana pada Kurikulum 2013 peran Bahasa Indonesia menjadi sangat dominan yaitu sebagai saluran mengantarkan kandungan materi dari semua sumber kompetensi kepada peserta didik, sehingga bahasa berkedudukan sebagai penghela mata pelajaran-mata pelajaran lain.

Nah bagaimana dengan ulasan Perubahan Kurikulum 2013 diatas, sekiranya banyak menambah pengetahuan akan dunia pendidikan bagi Anda semua. Simak juga info dari dunia hiburan Kartika Putri Batal Nikah dan jangan lupa untuk selalu berbagi info akan ""Perubahan Kurikulum 2013" melalui Facebook, Twitter dan juga G-Plus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Kami Tunggu Komen Anda